09.23 | Author: For everyone
YULIANA MANALU (44)

BIOTEKNOLOGI

Bioteknologi adalah pemanfaatan agen hayati/makhluk hidup dengan teknologi tertentu sehingga bias menghasilkan barang dan jasa. Bioteknologi mencakup hal-hal berikut ini :

1. Rekayasa genetika/teknik cangkok gen/penyisipan gen → hasilnya hormone, antibody, tanaman transgenik dan hewan transgenik
2. Cloning/cangkok inti → hasilnya individu baru tanpa perkawinan
3. Hibridoma → hasilnya antibody monoklonal, hormone
4. Kultur jaringan/ tissue culture → hasilnya bibit tanaman dalam jumlah yang banyak dan seragam
5. Fermentasi → hasilnya minuman, makanan, biogas
6. Budidaya PST → hasilnya proyein sel tunggal
7. Bioremediasi

PENJELASAN :

A. Rekayasa genetika
Teknik ini bertujuan untuk membuat hormone dan antibodi
Misal untuk membuat hormon insulin

DNA/gen → hormon insulin Inang/host
↓ ↓
DNA. Gen sumber dari sel Bakteri : Escherricia coli
Pancreas manusia isolid plasmid ↓ enzim endonuklease
↓isolasi gen sumber oleh enzim endonuklease Plasmid tunggal
Single gen/gen tunggal-----------------------------------→ gabung ←---------------
enzim ligase
DNA rekombinan
↓ masuk ke sel bakteri
Bakteri menghasilkan hormone insulin


B. Cloning/cangkok inti
Teknik cangkok inti bertujuan untuk membuat individu yang memiliki sifat yang mirip dengan induknya tanpa melalui proses perkawinan. Contoh hewan hasil cloning yang sudah dipublikasikan adalah Domba Dolly.


C. Hibridoma
Teknik ini merupakan fusi/penggabungan 2 sel somatic yang bertujuan untuk membuat hormon dan membuat antibodi monoclonal (antibody khusus untuk mengenali satu jenis anti gen). sel somatis yang digabungkan adalah sel yang mau diambil produknya dengan sel kanker (sel sakit). Penggabngan ini bertujuan agar sel kanker mampu menginisiasi sel produk untuk membelah dengan cepat.


D. Kultur jaringan
Kultur jaringan adalah menanam sel/jaringan dalam media buatan dan kondisi steril di laboratorium. Teknik ini bertujuan untuk mendapatkan bibit tanaman dalam jumlah yang banyak dan seragam dalam waktu yang relativ singkat.


E. Fermentasi
Fermentasi adalah suatu proses metabolisme yang melibatkan mikroba dan substrat tertentu sehingga dapat dihasilkan makanan, minuman dan biogas.
Contoh fermentasi :
- Susu murni -------------------------------------------------------------------- → yogurt
Lactobacillus bulgaricus/ L. termophyllus
- Kedelai ------------------------------------------------------------------------- → tempe
Rizophus oryzae/ R. stolonifer/ R. oligosporus
- Air kelapa --------------------------------------------------------------------- → nata de coco
Acetobacter xylinum
- Air tebu ------------------------------------------------------------------------ → MSG
Corynebacterium glutamicum
- Susu ---------------------------------------------------------------------------- → keju
Penicilium camemberti/ P. requeforti
- Kacang ------------------------------------------------------------------------- → tauco
Aspergillus oryzae
- Sampah organic --------------------------------------------------------------- → biogas (CH4/metana)
Methanobacter omeliaskii


F. Budi daya PST
Protein Sel Tunggal adalah protein yang dihasilkan oleh organism bersel satu. Protein ini dapat dimanfatkan sebagai sumber makanan kesehatan bagi manusia ataupun untuk ternak.
Contoh PST adalah :
- Alga → Chlorella vulgaris (alga hijau) → makanan suplemen manusia
Spirulina sp. (alga biru) → makanan suplemen manusia
- Bakteri → Methyllophyllus sp. → makan ternak
- Jamur → Candida utilis → makanan ternak
Trichordema resei → malanan ternak
Saccharromyces cereviceae → makanan ternak


G. Bioremediasi
Bioremediasi adalah suatu proses pengelolaan limbah yang mengandung zat-zat yang berbahaya (logam berat) mmenjadi limbah yang kurang berbahaya. Bioremediasi ini juga melibatkan mikroba tertentu, diantaranya Xanthomonas campestris dan Pseudomonas foetida.


Secara umum , bioteknologi dapat dibedakan menjadi bioteknologi konvensional (tradisional) dan modern. Dalam bioteknologi konvensional, biasanya dilakukan secara sederhana, tidak diproduksi dalam jumlah besar, dan tidak menggunakan prinsip-prinsip ilmiah. Selain itu , bioteknologi konvensional biasanya hanya menggunakan mikroorganisme seperti bakteri dan jamur dan diproduksi dalam jumlah kecil. Contoh produk bioteknologi konvensional yang telah lama ada antara lain tempe, oncom, tape, tuak, dan kecap. Sedangkan bioteknologi modern, biasanya dilakukan dengan peralatan canggih, diproduksi dalam jumlah besar, dan menggunakn prinsip-prinsip ilmiah. Dalam bioteknologi modern selain menggunakan mikroorganisme juga dapat menggunakan bagian-bagian tubuh mikroorganisme seperti tumbuhan dan hewan. Contoh produk bioteknologi modern misalnya produksi vaksin, asam amino, obat, pengolahan limbah, pembasmi hama tanaman, pemisahan logam, dan sebagainya.



PREDIKSI SOAL

1 . Spirulina dapat digunakan sebagai alternatif sumber makanan di masa yang akan datang
S E B A B
Spirulina adalah ganggang hijau yang mudah dibudidayakan
Jawaban : D
Pembahasan : Spirulina adalah alga biru yang memiliki kandungan protein cukup tinggi dan dapat digunakan sebagai makanan suplemen manusia (Pernyataan betul, alasan salah)


2 . Selain terdapat dalam nekleus, materi genetik DNA dimiliki oleh
(A) lisosom
(B) badan golgi
(C) mitokondria
(D) reticulum endoplasma
(E) vakuola
Jawaban : C
Pembahasan : Materi genetik DNA pada sel eukariot banyak terdapat pada nucleus, tetapi selain itu juga terdapat pada mitokondria dan kloroplas


3. Pada gametogenesis , pindah silang terjadi pada fase …
(A) telofase I
(B) telofase II
(C) profase I
(D) profase II
(E) interkinase
Jawaban : C
Pembahasan : Pindah silang terjadi karena saling melilitnya lengan kromosom homolog setelah terjadi replikasi kromosom. Proses ini merupakan cirri khas dari tahap profase I meiosis, karena pada profase I meiosis kromosom homolog berpasangan.


4 . Bahan-bahan yang termasuk pencemar (polutan) udara adalah
(1) minyak
(2) pestisida
(3) timbal
(4) asbes
Jawaban : E
Pembahasan : Beberapa polutan pencemaran udara diantaranya adalah karbonmonoksida, oksida nitrogen, oksida sulfur, CFC, asbes, pestisida, timbal, dan minyak.


5 . Jaringan berikut yang sel-sel penyusunnya berasal dari perkembangan lapisan ektoderm adalah
(1) tulang
(2) saraf
(3) otot
(4) epidermis
Jawaban : C
Pembahasan : Lapisan ektoderm dari gastrula akan berdiferensiasi menjadi kulit epidermis, sistem syaraf dan alat indra.
This entry was posted on 09.23 and is filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0 feed. You can leave a response, or trackback from your own site.

1 comments:

On 30 April 2009 pukul 15.41 , Ratri yeaaaa (; mengatakan...

kalo PST itu bioteknologi modern atau konvensional?